slot online terpercaya

IAIN LANGSA

IAIN Langsa
Rektor IAIN Langsa : Empat Langkah Perguruan Tinggi Wujudkan Moderasi Beragama

Kota Langsa (Humas) - Lembaga pendidikan sangat tepat menjadi “laboratorium moderasi beragama”. Seperti yang telah dipahami bahwa bangsa Indonesia merupakan bangsa yang memiliki ragam suku dan agama. Indonesia memiliki kekhasan yang unik, tetapi penuh dengan persatuan dan kebersamaan.

Demikian disampaikan Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa Dr. H. Basri, MA saat menyampaikan materinya secara virtual pada program Kreatif Inspiratif Inovatif Solutif (KIIS) yang diselenggarakan oleh Inspektorat Jenderal Kementerian Agama Republik Indonesia, Rabu (30/6/2021) pagi.

Menurut Rektor, ada empat langkah strategis yang bisa dijalankan oleh perguruan tinggi keagmaaan untuk terwujudnya moderasi beragama; pertama, moderasi beragama harus menjadi perhatian sivitas akademika dalam menyusun rencana pengembangan strategis kelembagaan.

Kedua, melibatkan komponem dan unsur perguruan tinggi dalam memperkuat nilai-nilai kemanusiaan, nilai-nilai kerukunan beragama dan moderasi beragama.

“Artinya perlu kolaborasi semua pihak untuk bersinergi mewujudkan moderasi beragama,”tandasnya.

 Ketiga, sambung Rektor, mengembangkan literasi keagamaan (religious literacy) dan pendidikan lintas iman (interfaith education). Keempat, perguruan tinggi keagamaan memperbanyak praktik pengalaman keagamaan yang berbeda sehingga bisa menjalin kerja sama antar pemeluk agama.

Lebih lanjut Rektor menjelaskan, ada beberapa upaya yang dilaksanakan IAIN Langsa dalam rangka pembinaan ASN yang berintegritas yang memiliki cerminan moderasi beragama, diantaranya  pembinaan melalui Tugas dan fungsi bagi ASN, pengembangan kurikulum yang kontekstual dan dinamis, pembentukan Rumah Moderasi Beragama, pelatihan-pelatihan tentang moderasi beragama, kajian-kajian keagamaan yang dinamis, membungun semangat silaturrahmi dan forum interaski  sosial, kebijakan penelitian dan publikasi yang mencerminkan moredasi beragama dan kegiatan Pengabdian masyarakat yang damai dan komunikastif.

Selain Rektor IAIN Langsa, kegiatan yang mengusung tema ASN, Integritas dan Penguatan Moderasi Beragama ini juga diisi oleh narasumber lainnya, yaitu Dr. H. Nasruddin L Midu, M. Ag selaku Kepala Kankemenag Kota Palu, Yusi Damayanti Analis Kepegawaian Ditjen Pendis Kemenag RI.(Syahrial)