slot online terpercaya

IAIN LANGSA

IAIN Langsa
Rektor : Penelitian Bukan hanya Untuk Ambil Uang

KOTA LANGSA (Humas) – Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa menegaskan bahwa, kegiatan penelitian yang dilakukan oleh dosen bukan hanya untuk mengambil uang semata, akan tetapi hasil penelitian harus diseminarkan dan disebarluaskan.

“Penelitian bukan hanya sekedar buat laporan, kemudian ambil uang, namun penelitian harus diseminarkan dan disebarluaskan, sehingga dapat memberikan kontribusi terhadap masyarakat” ujar Zulkarnaini saat memberikan sambutan pada acara coffe morning, selasa (16/1/2018) di ruang LP2M IAIN Langsa.

Dikatakannya, penelitian (riset) merupakan inti dari sebuah perguruan tinggi, universitas yang hebat adalah melakukan riset university.

Zulkarnaini berharap, dengan semangat yang baru, Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) dapat mendorong dosen dan personil di kampus tersebut untuk terus melahirkan riset yang berkualitas.

Sementara itu, kepala LP2M IAIN Langsa Drs. H. Abdullah AR, MA mengatakan, acara coffe morning tersebut sebagai bentuk rasa syukur karena LP2M menempati gedung yang baru.

“Bersyukur karena pindah rumah baru, semoga semangat kerja juga baru dan dapat maksimal dalam bekerja”tuturnya.

Lanjut Abdullah, selain wujud syukur LP2M, coffe morning tersebut juga sebagai bentuk mempererat tali silaturahmi sesama civitas akademika IAIN Langsa.

Hadir pada acara tersebut, para Wakil Rektor, Kepala Biro AUAK, Para Kepala Bagian dan Kasubbag, Direktur Pascasarjana, para Dekan, Wakil Dekan, Ketua Jurusan, Kepala Unit dan sejumlah dosen serta pegawai lainnya.(Syahrial)