slot online terpercaya

IAIN LANGSA

IAIN Langsa
PKM II Ditutup, IAIN Langsa Boyong Tiga Medali Emas

Padang (Humas) - Pekan Kreatifitas Mahasiswa (PKM) II Se-Sumatera yang berlangsung di kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang, Sumatera Barat, Kamis (10/6/2021) resmi ditutup.

Pada event bergengsi tersebut, kontingen Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa berhasil memboyong tiga medali emas. Selain mendali emas IAIN Langsa juga berhasil membawa pulang satu perunggu.

Adapun perolehan juara yang digapai kontingen IAIN Langsa yaitu, juara 1 tahfizh 10 juz, juara 1 silat tunggal putri, juara 1 Tenis meja tunggal putri dan juara 3 Musabaqah Fahmil Qur'an.

Prestasi tersebut mengantarkan IAIN Langsa pada posisi ke 7 dari 20 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) yang ikut berkompetisi.

Rektor IAIN Langsa Dr. H. Basri, MA mengajak seluruh kontingen untuk memanjatkan syukur atas capaian prestasi yang telah digapai.

"Selain syukur atas prestasi yang telah kita raih, kita juga patut bersyukur atas kesehatan dan kemudahan yang Allah berikan dalam mengikuti seluruh rangkaian PKM ini,"imbuh Rektor.

Kepada para pemenang Rektor berpesan untuk terus meningkatkan potensi yang dimiliki, sehingga pada event-event lainya IAIN Langsa dapat meningkatka prestasinya.

"Bagi yang belum menang, sesungguhnya saudara-saudari telah memberikan hal terbaik untuk kampus, yang penting kita terus mengintropeksi dan menganalisa diri untuk melihat dimana kekuatan dan kelemahan yang kita miliki, sehingga dapat kita tingkatkan,"tandas Rektor.

Rektor menambahkan, pihaknya akan memberikan reward kepada para pemenang sesuai dengan kemampuan dan aturan yang selama ini telah berlaku.(Syahrial)