slot online terpercaya

IAIN LANGSA

IAIN Langsa
Peringati Milad Ke 15, Rektor Bersama UKM Macopala IAIN Langsa Tanam 300 Bibit Pohon

Kota Langsa (Humas) - Dalam rangka memperingati Milad ke 15 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Mahasiswa Cot Kala Pencinta Alam, rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa Prof. Dr. Ismail Fahmi Arrauf Nasution, MA bersama mahasiswa melakukan penanaman 300 bibit pohon, Kamis (11/1/2024).

Ketua UKM Macopala IAIN Langsa mengatakan, 300 bibit pohon yang ditanam pihaknya terdiri dari sejumlah jenis bibit pohon, diantara durian, jengkol, matoa dan pohon lainnya. Diharapkan penanaman pohon ini dapat berdampak positif salah satunya untuk mengurangi pemanasan global.

Rektor IAIN Langsa menyambut positif kegiatan yang diinisiasi oleh UKM Macopala. Menurut rektor, momentum ini tidak hanya mencerminkan usia organisasi yang semakin matang, tetapi juga memberikan peluang untuk merenung, berbagi, dan merayakan perjalanan gemilang yang telah dilalui bersama.

Rektor menjelaskan, penanaman bersama ini bukan sekadar ritual, melainkan simbol dari tekad bersama untuk terus tumbuh dan berkontribusi bagi kemajuan pendidikan, riset, dan pengabdian kepada masyarakat.

Semangat kolaboratif dalam menghadapi tantangan zaman membuktikan bahwa MACOPALA adalah tempat di mana ide -ide cemerlang bersatu, dan inovasi menjadi pijakan untuk meraih prestasi lebih tinggi.

"Melalui momen berbagi ini, mari kita tingkatkan solidaritas, semangat kebersamaan, dan rasa memiliki terhadap MACOPALA. Dengan tekad kuat, mari kita tanamkan benih-benih harapan, pengetahuan, dan nilai-nilai luhur yang akan terus tumbuh seiring berjalannya waktu,"imbuh rektor.

"Selamat merayakan Milad MACOPALA, semoga kebersamaan ini menjadi kekuatan untuk mencapai prestasi gemilang di masa depan,"tambahnya lagi.