slot online terpercaya

IAIN LANGSA

IAIN Langsa
HIPMI PT TEMUI REKTOR IAIN LANGSA

(Langsa) Sejumlah Himpunan Pengusaha Muslim Indonesia Perguruan Tinggi (HIPMI-PT) menemui Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa di ruang rapat pimpinan, jum'at, (5/5).

Ketua HIPMI Perguruan Tinggi Fazri Mengatakan, tujuan bertemu dengan Rektor sebagai upaya untuk bersilaturahmi dan bertukar fikiran serta memperkenalkan lembaga tersebut,"kami bertemu dalam rangka silaturahmi" katanya.

Ia menjelaskan HIPMI Perguruan Tinggi merupakan badan otonom dalam struktur kepengurusan HIPMI Kota Langsa, yang bertujuan melahirkan pengusaha muda dikalangan mahasiswa.

Karena menurut fazri, banyak mahasiswa yang telah selesai kuliah tidak memiliki kerja, untuk itu HIPMI PT Langsa akan memberikan pemahaman kepada mahasiswa untuk dapat membuka lapangan kerja," fenomena yang terjadi, tamat kuliah banyak sarjana yang menganggur, karena orientasinya hanya ingin bekerja sebagai pegawai, HIPMI PT hadir untuk membenah pola fikir itu secara bertahap" ungkapnya

Rektor IAIN Langsa Dr. H. Zulkarnaini, MA sangat mengapresiasi dengan lembaga ini. "kami mengapresiasi atas kehadiran pengurus HIPMI Perguruan Tinggi ini, saya berharap jalinan ini bisa dilanjutkan dalam bentuk silaturahmi dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, mereka (FEBI) kreatif dalam pengembangan ekonomi" terangnya.

Zulkarnaini berharap HIPMI PT mampu menjadi gerakan ekonomi untuk mengubah kesejahtraan ekonomi masyarakat, "kami berharap lembaga ini menjadi gerakan ekonomi yang akan mengubah kesejahtraan masyarakat” jelasnya.

Zulkarnaini menambahkan, untuk menata ekomoni tidak semata – mata hanya membangun dan memperbaiki ekonomi, namun yang lebih penting membangun peradaban, “Membangun ekonomi bukan hanya pengembangan ekonomi, namun peradaban, kejujuran moral juga harus dibina dan dibimbing” ungkapnya.

Oleh karena itu, lanjutnya, gerakan ini harus beringan dengan gerakan pendidikan, Jika tidak, apapun yang kita lakukan akan terbentur dengan persoalan sosial.(Syeh)