slot online terpercaya

IAIN LANGSA

IAIN Langsa
HES IAIN Langsa - FSH UIN Jakarta Jalin Kerjasama

Jakarta (FASYA) - Dalam rangka mempererat silaturrahmi dan benchmarking tata kelola organisasi dalam pendidikan tinggi, Program Studi (Prodi) Hukum Ekonomi Syariah (HES) Fakultas Syariah (Fasya) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa dan Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum (LKBH) IAIN Langsa mengunjungi Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta, Kamis (10/11/22).

Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN Jakarta menyambut kedatangan rombongan IAIN Langsa yang diwakili oleh Ketua Prodi HES Anizar, MA., Sekretaris Prodi HES Muhammad Firdaus, Lc., M.Sh., dan Ketua LKBH Fakhrurrazi, Lc., MHI.

Kegiatan ini berlangsung di Meeting Room FSH UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Turut serta dalam pertemuan tersebut Wakil Dekan I FSH Dr. Syahrul Adam, M.Ag., Kabag TU FSH Drs. Saroni, Ketua Prodi HES FSH  AM Hasan Ali, MA., Sekretaris Prodi HES FSH Dr. Abdurrauf, Lc., M.A, Ketua Laboratorium Dr. Nurhasanah, M.Ag  dan Koordinator LKBH Mustolih Siradj, S.Hi., M.H.

Dalam pertemuan ini kedua lembaga saling bertukar pendapat, usulan dan segala hal mengenai program peningkatan tata kelola organisasi khususnya dalam bidang pendidikan tinggi, sehingga dapat diterapkan, dikembangkan dan ditingkatkan kinerjanya.

Pada pelaksanaan program kerja diharapkan kedua lembaga dapat saling berkontribusi dan bekerjasama dalam Tridharma Perguruan Tinggi.

Dengan diselenggarakannya kegiatan benchmarking ini tentunya memiliki harapan besar dapat menjadi ajang silaturrahmi dan saling berbagi ilmu serta pengalaman antara IAIN Langsa dan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Selain itu, kegiatan ini juga menjadi tolak ukur sudah baik atau belum sistem yang telah diterapkan dalam keorganisasian dan tersampaikannya semua pendapat serta usulan antar kedua belah pihak.(Fasya/Hm)