slot online terpercaya

IAIN LANGSA

IAIN Langsa
FTIK IAIN Langsa Bersama STIT Internasional Muhammadiyah Batam Bahas Borang Akreditasi 9 Kriteria dan LAMDIK

Batam (Humas) – Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa bersama Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Internasional Muhammadiyah Batam, Selasa (28/6/2022) membahas borang akreditasi 9 kriteria dan Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK).

Pembahasan borang akreditasi 9 kriteria dan LAMDIK ini merupakan implementasi dari Memorandum of Agreement antar kedua lembaga pendidikan tersebut.

“Realisasi yang dilakukan dalam bentuk kegiatan sharing session, pemahaman borang akreditasi kriteria 9 dan LAMDIK", imbuh Dekan FTIK IAIN Langsa Dr. Zainal Abidin, MA.

Zainal menyebutkan, sharing session ini menghadirkan pemateri dari para Dekan dan seluruh Kaprodi di lingkungan FTIK IAIN Langsa, sedangkan yang menjadi peserta adalah para tim borang di STIT Muhammadiyah Internasional Batam.

Dekan FTIK IAIN Langsa menyatakan, kerjasama antar perguruan tinggi tidak hanya dilakukan dengan perguruan tinggi yang lebih maju atau berkembang, namun juga dapat dilakukan dengan perguruan tinggi yang seimbang atau yang baru, dengan dapat melakukan pembinaan, sharing informasi dan pengalaman dalam pelaksanaan mutu pendidikan tinggi.

Ketua STIT Internasional Muhammadiyah Batam Arifuddin Jalil, S. Ag, M. I. Kom menyambut baik kedatangan tim FTIK IAIN Langsa, pihaknya akan mendapat banyak informasi terkait pelaksanaan mutu pendidikan tinggi.