slot online terpercaya

IAIN LANGSA

IAIN Langsa
BEM FEBI IAIN Langsa Gelar Pekan Prestasi Kegiatan Mahasiswa

Kota Langsa (FEBI) - Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (BEM FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa menggelar kegiatan Pekan Prestasi Kegiatan Mahasiswa (PPKM), yang dibuka secara resmi oleh Wakil Dekan III FEBI, Assoc. Prof. Dr. Amiruddin Yahya Azzawiy, MA Senin (20/06/2022).

Ragam perlombaan yang digelar dalam kegiatan ini diikuti oleh puluhan peserta baik dari FEBI dan Fakultas lain di IAIN Langsa, maupun dari perguruan tinggi lainnya di Kota Langsa seperti Unsam Langsa, STIKes Bustanul Ulum Langsa, Universitas Sains Cut Nyak Dhien Langsa dan Poltekkes Kemenkes.

Ketua Panitia, Nashfah Maulira, dalam laporannya menyebutkan bahwa PPKM kali ini memperlombakan 13 cabang yang meliputi bidang Al-Quran, Bisnis, Olahraga, dan Seni.

"Bidang Al-Qur'an memperlombakan MTQ dan Puitisasi Alquran, sementara untuk bidang Bisnis memperlombakan Pidato Ekonomi, Bazaar, Business Plan dan Stocklab, sedangkan  dalam bidang Olahraga meliputi Catur, Futsal, Badminton dan Tenis Meja, dan yang terakhir Bidang seni ada Lomba Tari Kreasi, Desain Poster dan Pop Solo," sebutnya.

Selain itu Nashfah juga menuturkan bahwa para pemenang akan memperebutkan beragam hadiah, mulai Trophy BEM FEBI IAIN Langsa, Piagam Penghargaan dan Uang Tunai dengan nilai total Rp 4.500.000.

“Berbagai bentuk hadiah tersebut sebagian merupakan kontribusi dari para sponsor, seperti Baitul Mal Kota Langsa, BAPERA Kota Langsa, Azzawiy.id, Ruang Bicara, Tari, RH Store, Denata Coffe, dan AMMA Coffe Spot, untuk itu panitia menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut serta membantu sehingga acara ini dapat terselenggara dengan baik” tutupnya.

Sementara itu Ketua Umum BEM FEBI Mohd. Asnawi menyampaikan harapan kepada para peserta agar keikutsertaan mereka dalam perlombaan tidak hanya pada kegiatan ini saja.

“Tidak hanya disini, ïkutlah juga berbagai event lainnya, untuk mengoptimalkan potensi yang ada serta untuk mengharumkan nama kampus masing-masing di berbagai level pertandingan” kata Asnawi.

Dalam sambutannya, Wakil Dekan III FEBI, Assoc. Prof. Dr. Amiruddin Yahya Azzawiy, MA menyampaikan bahwa kegiatan ini seyogyanya dapat menjadi momentum dan media dalam upaya pengembangan kreatifitas dan inovasi mahasiswa, selain itu dengan digelarnya berbagai event di FEBI IAIN Langsa akan meningkatkan kemampuan para mahasisiwa dalam membangun koneksi dan kolaborasi dengan berbagai elemen yang ada dalam masyarakat, baik secara personal maupun secara kelembagaan.

Dalam kesempatan tersebut Assoc. Prof. Dr. Amiruddin Yahya Azzawiy, MA juga menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada para stakeholder dan tamu undangan yang hadir, menurutnya ini adalah bentuk dukungan yang sangat besar terhadap kegiatan-kegiatan kemahasiswaan.

Acara Pekan Prestasi Kegiatan Mahasiswa (PPKM) yang digelar oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (BEM FEBI) IAIN Langsa ini dibuka secara resmi ditandai dengan pemukulan gong oleh Wakil Dekan III FEBI, Assoc. Prof. Dr. Amiruddin Yahya Azzawiy. (TM)