slot online terpercaya

IAIN LANGSA

IAIN Langsa
Pendaftar Calon Mahasiswa Baru Jalur SPAN Mencapai 1.772 orang

KOTA LANGSA (Humas) – Pendaftar calon mahasiswa baru jalur Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN) pada Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa hingga kini telah mencapai 1.772 orang pendaftar.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Kelembagaan Dr. H. Basri, MA yang juga merupakan ketua panitia penerimaan mahasiswa baru, selasa (26/2) sore mengatakan, jumlah pendaftar pada jalur SPAN PTKIN telah melebihi target yang ditetapkan.

“Kuota untuk pendaftar jalur SPAN sebanyak 420 orang, yang mendaftar pada pilihan PTKIN I berjumlah 856 orang dan PTKIN II berjumlah 916 orng, jadi totalnya 1.772, ini sudah melebihi target,” kata Basri.

Dikatakan Basri, saat ini tim sosialisasi penerimaan mahasiswa baru IAIN Langsa masih terus bergerak ke sekolah/madrasah untuk memberikan informasi penerimaan mahasiswa baru.

Basri berharap, pada jalur SPAN PTKIN ini, pihaknya akan mendapatkan calon mahasiswa baru yang unggul.

“kita berharap, pada jalur SPAN ini dapat menjaring calon mahasiswa baru yang unggul, karena mereka (calon mahasiswa) diseleksi berdasarkan prestasi akademik dan non akademik,”terang Basri.

Lebih lanjut Basri menjelaskan, pendaftaran jalur SPAN PTKIN masih dibuka sampai tanggal 3 maret 2019 mendatang.

Bagi calon mahasiswa yang tidak tertampung pada jalur SPAN, lanjut Basri, IAIN Langsa membuka jalur Ujian Masuk mulai tanggal 2 – 30 April 2019.

“Bagi yang tidak tertampung, nantinya dapat mendaftar pada jalur Ujian Masuk, jalur ini calon mahasiswa harus mengikuti tes akademik yang serentak dilaksanakan secara nasional,”tukasnya.(Syahrial)