slot online terpercaya

IAIN LANGSA

IAIN Langsa
Bawaslu Aceh Latih Mahasiswa IAIN ZCK Langsa

[Langsa] Dalam rangka membentuk kelompok intelektual yang pro-aktif melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan pemilihan kepala daerah tahun 2017, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Aceh mengadakan Bimbingan Teknis (bimtek) kerjasama pengawasan pemilihan Gubernur/ Wakil Gubernur, Bupati/ Wakil Bupati dan Walikota/ Wakil Walikota tahun 2017.

“Tujuan dilaksanakannya bimbingan teknis ini adalah Mendorong kesadaran pemuda dan mahasiswa tentang pentingnya pengawasan partisipatif dan berperan aktif dalam Pemilu sebagai agen perubahan, serta memberikan keterampilan, pengalaman, dan motivasi kepada pemuda dan mahasiswa untuk mengawal proses penyelenggaraan tahapan Pilkada sesuai dengan peraturan perundang-undangan,” Demikian ungkap Komisioner/Pimpinan Bawaslu Aceh Dr.Muklir,S.Sos. SH. M.Ap saat membuka kegiatan pada bimtek yang diselenggarakan di Hotel Harmoni, Langsa, Rabu (3/2). 

Muklir menambahkan, Pengawalan dan pengawasan Pilkada merupakan kewajiban semua pihak, Meskipun kewenangan pengawasan Pilkada ada pada Bawaslu, tidak berarti peran masyarakat untuk terlibat secara aktif memastikan pemilu berjalan Jujur dan adil kehilangan tempat. “Justru Bawaslu sangat menyadari bahwa keterlibatan aktif semua komponen masyarakat dalam mengawasi proses pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan ini, menjadi sangat penting,” ungkapnya.

Sementara itu Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama IAIN Zawiyah Cot kala Langsa Dr. H. Hasan Basri, MA dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini sangat penting untuk menambah wawasan para mahasiswa dalam menyambut pesta demokrasi yang akan datang. “Mahasiswa dapat menjadi pengawal pelaksanaan Pilkada agar berlangsung jujur dan adil,” pintanya dihadapan peserta.

Bimtek yang diselenggarakan selama satu hari tersebut diikuti 65 orang (enam puluh lima orang) terdiri dari Perwakilan Mahasiswa dan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas/Perguruan tinggi Se-Kota Langsa dan Kabupaten Aceh Timur. “Alhamdulillah peserta mayoritas berasal dari IAIN Zawiyah Cot Kala langsa,” ujar Kasubbag Kemahasiswaan, alumni, kerjasama dan humas H.Mulyadi Nurdin, Lc. [Jml]